Search

Prabowo, Sohibul Iman dan Anies Baswedan Jadi Jurkam Aswari Rifai di Sumsel

PALEMBANG - Tahapan kampanye Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Selatan (Sumsel) akan dimulai pada 15 Februari hingga 22 Juni 2018 mendatang. Saat ini, empat pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel yang mengikuti kontes tersebut tengah mempersiapkan diri menjelang kampanye tersebut.

Seperti yang dilakukan pasangan nomor urut 2, Aswari Rifai-Irwansyah. Pada masa kampanye tersebut, Aswari Rifai-Irwansyah disebut-sebut akan mendatangkan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto. Digandengnya Prabowo ini tak lain untuk menjadi juru kampanye (jurkam) bagi pasangan tersebut.

Selain itu, Aswari Rifai-Irwansyah juga akan menghadirkan Ketua Umum Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sohibul Iman. PKS sendiri merupakan Partai pengusung pasangan Aswari Rifai-Irwansyah.

"Kita sudah siapkan tim kampanye. Pak Prabowo, Pak Sohibul, Haji Lulung dan Anies-Sandi juga rencananya akan turun kesini (Palembang). Kita ini tim yang diusung dua partai kuat," kata Aswari.

Aswari menuturkan, dia dan pasangannya akan secara langsung turun ke masyarakat untuk mengenalkan rancangan program yang menjadi andalannya.

"Kita juga berkonsolidasi langsung dengan DPC partai dan para relawan pendukung kita di Pilgub Sumsel ini," jelasnya.

“Kita ingin Sumsel menghasilkan yang pemimpin baik, yang bisa menjaga kondisi terus kondusif dan disenangi masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu Irwansyah menjanjikan, akan membuat sesuatu yang membanggakan jika dirinya dan Aswari dipercaya masyarakat untuk memimpin Sumsel.

“Kita harapkan natinya pembangunan infrastruktur dapat merata di semua daerah. Namun jika terpilih, kita juga akan berkonsolidasi dengan pak Alex Noerdin untuk meneruskan kepemimpinannya," tegasnya.

(sms)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2nVT1Lp

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Prabowo, Sohibul Iman dan Anies Baswedan Jadi Jurkam Aswari Rifai di Sumsel"

Post a Comment

Powered by Blogger.