Kedua korban tewas terbakar lantaran salah satu motor yang terlibat kecelakaan sedang membawa bensin di dalam jeriken. Kapolsek Ciampel AKP Ricky Adipratama mengatakan, peristiwa kecelakaan yang menewaskan dua orang tersebut bermula ketika motor yang dikendarai Hilman dengan membonceng Nopi Nurdiansyah melintas di lokasi kejadian.
Saat bersamaan juga melintas Suan dari arah berlawanan. Menurut Ricky, dua motor tersebut melaju dengan kecepatan tinggi hingga akhirnya terjadi tabrakan keras."Ketika tabrakan muncul percikan api dan dengat cepat membakar motor tersebut. Nahas kedua korban juga ikut terbakar dalam peristiwa itu," ujarnya.
Mneurut Ricky, korban atas Nopi terpental dan saat ini kondisinya kritis di RSUD Karawang."Kami maish melakukan penyelidikan terkait kasus ini. Sejumlah saksi masih dimintai keterangan," ucapnya.
Begitu mendapat laporan masyarakat polisi langsung ke lokasi kejadian dan mencoba memberikan pertolongan namun karena api menyambar cepat korban tidak berhasil ditolong. Kedua korban tewas dan korban luka berat langsung dilarikan ke RSUD Karawang. "Kita masih akan melakukan pemeriksaan atas kejadian ini. Namun karena korban luka masih kritis kita belum meminta keterangan," katanya.
(whb)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2gVwVoS
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tabrakan Motor di Karawang, Dua Orang Tewas Terbakar"
Post a Comment