“Kemudian hipertensi sebanyak 7.081 penderita, gastritis juga banyak diidap masyarakat Manado sebanyak 4.354 orang,” katanya, Rabu (30/8/2017).
Selang Januari-Mei 2017 ada sekitar 17.640 warga mengidap ISPA. Penyakit ini kata Robby, ada hubungannya dengan cuaca.
“Tetapi memang hampir di semua daerah penyakit itu yang selalu paling tinggi,” jelasnya.
Selain ketiganya yang menonjol, kata dia, dari 16 puskesmas di Kota Manado beberapa penyakit lain seperti alergi kulit 2.828 penderita, rematik 3.395, pharyngitis 1.878, infeksi kulit 1.799, diabetes 1.658, diare 1.355 dan tonsillitis 1.278 penderita.
Kemudian penyakit nomor dua yang paling banyak menyerang warga Manado yaitu hipertensi. Hal tersebut disebabkan oleh rokok, pola makan tidak sehat, dan kurang olahraga.
”Untuk mencegahnya, pola makan tetap dijaga. Hindari mengkonsumsi berlemak, rajin olahraga dan tidak merokok,” ingatnya.
Sementara itu, cuaca yang belum stabil seperti panas dan hujan ringan sangat mengganggu masyarakat Manado. Apalagi angkutan yang cukup padat serta kemacetan yang tinggi menambah tingkat stress warga kota.
“Coba perhatikan kalau lewat kawasan ringroad, debunya sangat mengganggu. Belum lagi kalau masuk kota pasti langsung sakit kepala karena macetnya minta ampun,” kata Iwan Sumual.
(rhs)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2x4UvbG
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Penyakit ISPA Paling Menonjol di Manado"
Post a Comment