Search

Didoakan UAS, Ijeck: Insya Allah Ini Pemicu Semangat Saya

loading...

MEDAN - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sumatera Utara Musa Rajekshah atau biasa disapa Ijeck mendapatkan doa ulang tahun dari masyarakat Sumatera Utara dan juga sahabatnya, Ustaz Abdul Somad. Diusianya yang ke-44 ini, Ijeck juga mendapatkan kejutan dari pasangannya Edy Rahmayadi saat menghadiri jalan sehat bersama.

"Semoga sehat selalu Ijeck, tetap semangat berbuat baik," ujar Edy saat menghadiri jalan sehat bersama ribuan masyarakat Medan Bagian Utara, Minggu 1 April 2018.

Sebelum jalan sehat, Ijeck melakukan Salat Subuh berjamaah di Masjid Al Muhtadin, Jalan Bantan Medan Tembung. Usai salat, Ijeck juga mendapatkan doa di ulang tahunnya yang ke-44.

Sedangkan Ustaz Abdul Somad (UAS) mengucapkan selamat ulang tahun kepada Ijeck melalui video yang dikirimnya ke Instagram. Dalam video berdurasi 46 detik itu, Ustaz Somad mendoakan Ijeck tetap istiqomah membela kepentingan umat Islam. Video ucapan itu juga diposting di akun instagram Musa Rajekshah @Ijeck09. Berikut petikan lengkap pesan Ustadz Somad untuk Ijeck.

"Selamat pada Bang Ijeck. Semoga panjang umur, badan sehat. Ke depan semakin soleh. Selama ini sudah peduli pada masjid. Mewakafkan harta fisabilillah mulai dari ayah beliau dan keluarganya. Sudah menyediakan mobil gratis membersihkan masjid-masjid. Menyantuni anak yatim dan fakir miskin. Mudah-mudahan diberikan umur yang bermanfaat kepada umat Islam. Dititipkan Allah SWT hendaknya kekuasaan, sehingga dengan kuasa itu bisa menolong agama Allah SWT. Senantiasa jaga ukhuwah, dan terpenting istiqomah. Terima kasih, Wassalamualaikum Warohmatullah Wabarokatuh,".

Maka itu, Ijeck juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sumut, Cagub Edy yang juga pasangannya pada Pilgub Periode 2018-2023 serta sahabatnya Ustaz Abdul Somad.

"Saya berterimakasih atas doa yang diberikan. Insya Allah ini menjadi pemicu semangat bagi saya dan keluarga untuk terus berbuat yang terbaik untuk Sumatera Utara," kata Ijeck.

Di hari ulang tahunnya, Ijeck juga mengajak ibunda tercinta Hj Syarifah Rahmah, isterinya, Sri Ayu Mihari dan anak-anaknya untuk merayakan ulang tahunnya ke-44, bersama anak yatim di Panti Asuhan Bani Adam, Jalan Rumah Potong Hewan, Medan.

Sesampainya di panti asuhan, Ijeck dan keluarga disambut pengelola panti dan anak-anak yatim di tempat itu. Nasi tumpeng yang disiapkan pun selanjutnya dipotong. Potongan pertama disuapkan Ijeck pada ibundanya. Berlanjut ke isteri dan anak-anaknya. Tak ketinggalan, anak-anak yatim pun kebagian nasi tumpeng itu.

Usai acara tersebut, Ijeck pun mengantarkan ibundanya untuk kembali pulang ke rumah. Saat berpamitan, Ijeck terlihat menyalami penuh hormat Sang Ibu. Mata Hj Syarifah Rahmah terlihat berkaca-kaca sambil berpesan kepada Ijeck.

(mhd)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : https://ift.tt/2Ik7icy

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Didoakan UAS, Ijeck: Insya Allah Ini Pemicu Semangat Saya"

Post a Comment

Powered by Blogger.