Search

Pasangan Asyik Janji Muliakan Seluruh Agama di Jawa Barat

loading...

BANDUNG - Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 3 Sudrajat berjanji memuliakan seluruh agama di Jabar jika kelak dirinya terpilih sebagai gubernur Jabar periode 2018-2023.

Di hadapan 1.800 relawan pendukungnya, Kang Ajat, sapaan akrab Sudrajat, menyatakan, dia dan pasangannya Ahmad Syaiku mengusung visi Jawa Barat Bertakwa dan Sejahtera. Pasangan yang mengusung jargon Asyik itu berjanji menjaga, mengayomi, dan mengajak saudara non-muslim untuk membangun Jabar.

"Meski di Jawa Barat ini populasinya 93 persen muslim, kami akan tetap mengajak yang non-muslim untuk turut berkontribusi dalam membangun Jawa Barat menjadi provinsi termaju," tegas Kang Ajat dalam Tabligh Akbar Muslimah Asyik di Taman Budaya Jawa Barat (Dago Tea House), Jalan Ir H Djuanda, Kota Bandung, Sabtu (3/3/2018).  

Kang Ajat juga menegaskan, pasangan Asyik akan sangat menjunjung tinggi toleransi. Karena itu, Kang Ajat juga mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga keamanan, sebagai upaya dalam rangka mewujudkan Jabar termaju.

Dalam sambutannya, Kang Ajat juga mengajak para ibu di Jabar agar menjaga anak-anaknya sebagai penerus di masa depan.

"Saya berpesan pada ibu-ibu sekalian agar senantiasa menjaga dan memperhatikan anak-anak kita. Berikan ilmu, perhatian, dan tak lupa memberikan pendidikan agama agar imannya kuat dan baik akhlaknya," ajak Kang Ajat.

Tidak hanya itu, Kang Ajat juga menekankan kepada para ibu agar menjauhkan anak-anaknya dari bahaya penyalahgunaan narkoba.

"Sekarang ini, begitu banyak anak bangsa yang terjerat narkoba. Begitu marak peredaran narkoba di Indonesia, tak kurang dari lima juta orang sudah menjadi korban narkoba."

Kang Ajat juga menjelaskan, perhatian terhadap anak-anak balita juga akan menjadi program unggulannya jika terpilih sebagai gubernur Jabar. Gerakan pemberian air susu ibu (ASI) akan menjadi program prioritas, agar anak-anak menjadi sehat dan cerdas untuk menghadapi persaingan di masa depan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, istri Sudrajat Sally Saziah, Anggota DPR RI Sodik Mudjahid, Ustaz H Dedi Muttaqien, dan relawan Mujahidah for ASYIK.

(zik)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2FQPdTu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pasangan Asyik Janji Muliakan Seluruh Agama di Jawa Barat"

Post a Comment

Powered by Blogger.