Search

Peringati 13 Tahun Gempa dan Tsunami Aceh Warga Gelar Simulasi Bencana

BANDA ACEH - Ratusan masyarakat di Gampoeng Pande, Kecamatan Kutaraja, Banda Aceh  menggelar simulasi bencana gempa dan tsunami  pada peringatan 13 tahun Tsunami Aceh, Selasa (26/12/2017). Simulasi ini  merupakan bentuk respon masyarakat dalam penyelamatan diri  saat terjadi bencana gempa nanti.

Balai Desa Gampong Pande, Kecamatan Kutaraja dipilih sebagai lokasi penyelamatan sementara  pada simulasi gempa dan tsunami yang di gelar di desa setempat.

Simulasi ini  dalam rangka peringatan 13 tahun Tsunami Aceh yang terjadi 26 Desember 2004 silam.

Gampong Pande merupakan desa yang terkena langsung dampak Tsunami 2004 lalu. Lantaran desa ini hanya berjarak 100 meter dari bibir pantai. Saat gempa  hampir 80% penduduk desa setempat hilang dan meninggal dunia.

Menurut Kepala Desa Gampoeng Pande Amiruddin simulasi ini  sebagai pembelajaran bagi masyarakat dalam menyelamatkan diri saat bencana.

Dirinya juga meminta agar desa setempat  dibangun gedung escape building atau gedung penyelamatan saat bencana gempa dan tsunami  sehingga warga dapat menyelamatkan diri saat sewaktu – waktu bencana datang.

Sementara itu anggota DPR RI asal Aceh Nasir Jamil  merespon permintaan pembangunan escape building tersebut. Menurutnya pembangunan akan segera dilakukan berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Banda Aceh.

(sms)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2DdMosS

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Peringati 13 Tahun Gempa dan Tsunami Aceh Warga Gelar Simulasi Bencana"

Post a Comment

Powered by Blogger.