Search

MNC Peduli-Yayasan Jalinan Kasih Gelar Operasi Gratis Katarak Bagi 50 Warga Jateng

SEMARANG - MNC Peduli dan Yayasan Jalinan Kasih bekerjasama dengan SMC RS Telogorejo kembali menggelar bakti sosial operasi gratis hernia dan katarak untuk masyarakat Jateng di Lantai II RS Telogorejo, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (28/10/2017).

Operasi gratis kali ini menargetkan untuk operasi penyakit hernia sebanyak 150 pasien, katarak 150 pasien, yang dilakukan secara bertahap dan masih terbuka pendaftarannya hingga pertengahan November 2017.

Kegiatan yang digelar dalam rangkaian HUT MNC GROUP yang ke 28 ini merupakan rangkaian dari kegiatan sosial lainnya yang dilakukan oleh MNC Group.

Untuk hernia, operasi sudah mulai dilakukan sejak 3 Oktober dan telah mencapai lebih dari 100 orang yang dioperasi. Sedangkan katarak jumlah pendaftar sebelum discreening pemeriksaan mencapai 300 lebih, namun yang lolos medis tahap awal sekitar 120 orang, operasi katarak tahap pertama sebanyak 50 orang dilakukan pada 28 Oktober ini dengan didahului dengan pemeriksaan medis tahap 2 untuk memeriksa tekanan darah dan kondisi medis lain.

Dari data yang diterima SINDOnews, peserta yang hadir selain berasal dari Semarang, juga datang dari Banjarnegara, Batang, Blora, Boyolali, Brebes, Cilacap, Demak, Grobogan, Jepara, Jogja, Karanganyar, Kendal, Klaten, Magelang, Ngawi, Pati, Pekalongan, Pemalang, Rembang, Sragen, Surakarta, Tegal, Temanggung, Ungaran, dan Wonosobo

Sementara, jadwal operasi berikutnya akan dilanjutkan pada bulan November. Dari pantauan SINDOnews, untuk pendaftaran hernia dan katarak masih dibuka hingga batas kuota terpenuhi. Masyarakat yang ingin mendaftar dapat langsung menghubungi RS Telogorejo Semarang.

Pada kesempatan ini pula, MNC Peduli – Yayasan Jalinan Kasih dan SMC RS Telogorejo mengoperasi pasien sumbing sebanyak 6 orang, yang merupakan sinergi dalam program “Senyum Indonesia” dan pendaftarannya terbuka untuk seluruh masyarakat di wilayah Semarang dan sekitarnya

Sementara, Nana Noviada selaku CSR Yayasan Telogorejo mengungkapkan, dari target 150 pasien, untuk hari ini sebanyak 50 orang menjalani operasi katarak.

"Operasi selanjutnya dilakukan pada tanggal 3 dan 4 November masing-masing 50 orang," ungkap Nana kepada SINDOnews, Sabtu (28/10/2017). Menurutnya, jumlah pasien operasi katarak tersebut mengalami peningkatan di banding bulan Agustus lalu yang berjumlah 100 pasien.

"Sementara untuk operasi hernia pihaknya menargetkan 150 orang, lebih banyak jika dibanding bulan Mei lalu yakni 100 orang," tandasnya.

(sms)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2yR4KkT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "MNC Peduli-Yayasan Jalinan Kasih Gelar Operasi Gratis Katarak Bagi 50 Warga Jateng"

Post a Comment

Powered by Blogger.