Empat dari pendaki tersebut di antaranya merupakan siswa SMA Negeri 5 Bandung yaknim Ramzy (17), siswa kelas 3; Rayhan (16) kelas 2; Argya (16) kelas 3; dan Bunga (16) kelas 3. Sementara seorang lagi, Naufal (19), mahasiswa semester 3 Universitas Padjadjaran (Unpad).
Jajang Priatna, salah seorang guru SMAN 5 Bandung mengatakan, pihak sekolah telah mendapat informasi tersebut. Saat ini kondisi lima pendaki telah pulih dan tengah dalam perjalanan ke Bandara Internasional Hasanuddin, Kota Makassar.
“Mereka sempat dibawa ke rumah sakit atas bantuan warga. Rencananya mereka tiba di Bandara Soekarno-Hatta dan segera ke Bandung,” kata Jajang, Senin (17/7/2017).
Dia mengungkapkan, empat pendaki tersebut siswa SMAN 5 dan satu alumni SMAN 5. Kelimanya anggota organisasi ekstrakurikuler pencinta alam Sadagori. Mereka berangkat pada dua pekan lalu untuk mendaki Gunung Gandang, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, atas izin sekolah dan orang tua masing-masing.
“Sadagori berdiri sejak 1986. Para anggota Sadagori telah banyak mendaki gunung, baik di dalam maupun luar negeri. Prestasi paling membanggakan, anggota Sadagori berhasil menaklukkan puncak Gunung Cartenz pada 2016,” ujar Jajang.
Dia menjelaskan, PA Sadagori dikelola oleh Yayasan Sadagori. Para pengurusnya merupakan siswa dan alumni SMAN 5 Bandung. ”Keberangkatan mereka ke Mamasa dibiayai sendiri oleh para siswa dan yayasan,” tandas Jajang.
(mcm)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2uqZjas
Bagikan Berita Ini
0 Response to "5 Pendaki yang Sempat Tersesat di Gunung Gandang Segera Pulang ke Bandung"
Post a Comment