Search

Di Arab Saudi, Risma Beberkan Kota Manusiawi di Masa Depan

loading...

SURABAYA - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menghadiri undangan Raja Saudi Arabia Salman bin Abdulaziz al-Saud. Di Saudi, wali kota perempuan pertama di Kota Pahlawan itu berbicara banyak tentang kota manusiawi yang akan terjadi di berbagai negara.

Risma hadir setelah ada undangan dari Secretary General King Salman Center for Local Government.  Ia bersama rombongan sudah berangkat dari Surabaya sejak Senin-Kamis (7-10/5/2018).

Kabag Humas Pemkot Surabaya M Fikser menuturkan, Kerajaan Arab Saudi mengundang Risma untuk berpartisipasi pada kegiatan First International Conference on Humanizing Cities 2018. “Forum ini merupakan kegiatan konferensi internasional yang dihadiri oleh panelis, pejabat pemerintah, dan peneliti,” ujar Fikser dalam siaran persnya kepada SINDOnews saat mengawal Risma ke Arab Saudi, Kamis (10/5/2018).
 
Ia melanjutkan, pertemuan itu juga membahas upaya mewujudkan kota yang manusiawi dan bermartabat. Sehingga keberadaan masyarakat yang ada di dalamnya bisa terpenuhi dengan baik.
 
Fikser menjelaskan, Risma baru saja menjadi pembicara dalam dua sesi. Pertama, sesi plenary konferensi internasional yang memaparkan materi terkait upaya mewujudkan kota manusiawi dan bermartabat. Kedua, sesi panel yang membicarakan dan mendiskusikan tentang isu penting yang berkaitan dengan tema menciptakan kota yang manusiawi.
 
“Hal inilah yang menjadi kebutuhan dasar bagi warga untuk mendapatkan kenyamanan di kotanya,” ungkapnya.
 
Pertemuan ini, katanya, bisa dijadikan sebagai platform bagi para pemimpin daerah, pemegang kebijakan, peneliti, dan perwakilan pihak swasta. Mereka bisa mendiskusikan upaya mewujudkan kota yang manusiawi dan kota yang layak huni sesuai kebutuhan dan keinginan warganya.
 
Risma juga memaparkan tentang berbagai pembangunan yang telah dilakukan di Kota Surabaya. Mulai dari pembangunan taman, infrastruktur jalan dan fasilitas olahraga, program pendidikan gratis, kesehatan, dan sistem e-Government di semua jajaran pemkot.
 
Mantan Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) itu juga membahas upaya pemkot dalam menyiapkan warganya untuk menghadapi dunia global. Salah satu yang dilakukan dan berjalan sudah lama adalah membangun rumah bahasa yang di dalamnya warga dan pelajar Surabaya bisa belajar bahasa yang diinginkan.
 
“Rumah Matematika yang selalu digunakan oleh para pelajar untuk belajar berpikir logika secara menyenangkan,” kata Risma.
 
Risma juga menjelaskan tentang pemberdayaan UMKM, pemberdayaan perempuan dan anak muda serta penanganan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) dan perhatiannya terhadap penyandang disabilitas.
 
Melalui kunjungan itu, lanjutnya, maka rombongan pemkot dapat belajar tentang peran penting pemerintah daerah untuk mewujudkan kota yang manusiawi dan bermartabat. Bahkan, dapat mengetahui pengalaman terbaik dari kota-kota di Saudi Arabia untuk mewujudkan kota yang bermartabat.
Di Arab Saudi, Risma Beberkan Kota Manusiawi di Masa Depan

(rhs)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : https://ift.tt/2G2PYap

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Di Arab Saudi, Risma Beberkan Kota Manusiawi di Masa Depan"

Post a Comment

Powered by Blogger.