Search

Dibacok Orang Tak Dikenal, Hartati Ditemukan Berlumuran Darah

loading...

SAROLANGUN - Warga Bukit Suban, Kecamatan Air Hitam, Sarolangun, Jambi digegerkan dengan adanya peristiwa pembacokan yang dialami seorang ibu rumah tangga bernama Hartati.

Korban ditemukan oleh tetangganya tergeletak dalam keadaan berlumuran darah. dari pemeriksaan yang dilakukan Petugas, Hartati mengalami luka bacok di bagian kepala dan pelaku hingga kini Belum diketahui.

Dari informasi di lapangan, Hartati ditemukan oleh tetangganya Muh yang bekerja sebagai penyadap tak jauh dari rumah korban. Dimana sekitar pukul 10. 30 WIB, saksi mendengar jeritan minta tolong. Kemudian saksi mengajak temannya bernama Poltri untuk melihat apa yang sebenarnya terjadi.

Sesampainya di sumber suara tersebut, Muh dan Poltri melihat korban sudah tergeletak berlumuran darah, tanpa berpikir panjang langsung dilaporkan kepada Ketua RT setempat.

Melihat darah korban sudah berceceran korban langsung di bawa ke puskesmas Pematang Kabau, sempat mendapat perawatan medis, melihat luka korban agak parah, korban langsung di rujuk ke RSUD sarolangun untuk mendapat perawatan intensif.

Camat Air Hitam Imron membenarkan kejadian tersebut, saat mendapat informasi adanya pembacokan terhadap Hartati, pihaknya langsung melaporkan ke polisi. "Benar, tadi pada saat rapat staf saya mendapat informasi itu, dan kasus ini sudah di tangani sama polsek dan langsung turun ke TKP," ujar Imron.

Sampai saat ini ungkap Camat, pelaku pembacokan belum diketahui siapa pelakunya. "saat saya konfirmasi sama pihak kepolisian, identitas pelaku belum diketahui, korban sudah dirujuk di rumah sakit Umum untuk mendapat perawatan medis," ujarnya

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Sarolangun AKP George Alexander Pakke Sjuga membenarkan kejadian tersebut, dan kini anggotanya masih dalam melakukan penyidikan.

"Benar, kini anggota kita sudah bagi-bagi tugas, dan untuk saksi sedang dalam pemeriksaan, usai dari kejadian tersebut salah satu keluarga korban langsung melaporkan ke polsek setempat, hingga saat ini kita masih menyelidiki siapa pelakunya,dan motif dari pelaku terhadap korban," pungkasnya.

(nag)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : https://ift.tt/2JXaBYK

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dibacok Orang Tak Dikenal, Hartati Ditemukan Berlumuran Darah"

Post a Comment

Powered by Blogger.