Search

Koalisi Golkar-Demokrat Siap Menangkan Duet Nurul Arifin-Chairul Hidayat

BANDUNG - DPC Partai Golkar mengkalim telah berkoalisi dengan Partai Demokrat untuk memenangkan pasangan Nurul Arifin-Chairul Hidayat pada ajang Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung 2018. DPC Partai Golkar bersama DPD Demokrat Kota Bandung sepakat mengusung Nurul Arifin- Chairul Hidayat untuk maju pada Pilkada Serentak 2018.

Ketua DPC Partai Golkar Kota Bandung Deden Hidayat mengatakan, turunnya Surat Tugas Chairul Hidayat yang diberikan Sekjen DPP Demokrat pada Kamis 9 November 2017, untuk melengkapi koalisi partai menandakan Demokrat dan Golkar sepakat berjuang bersama untuk memenangkan Nurul Arifin-Ruli.

Dia menyebutkan, turunnya surat tugas kepada Chairul Hidayat juga membuat DPC Golkar mengeluarkan tugas yang sama kepada Nurul Arifin. "Mudah-mudahan dalam dua minggu ke depan akan turun Surat Keputusan DPP mengusung pasangan ini," kata Deden saat konferensi pers memperkenalkan pasangan Nurul Arifin-Chairul Hidayat di salah satu cafe, Jumat(10/11/2017).

Dia menyebutkan, duet ini akan menggerakkan Partai Golkar bersama Demokrat Bandung untuk memenangkan Pilkada Serentak 2018. "Surat tugas pasangan ini dikeluarkan tadi malam (Kamis). Partai Golkar-Demokrat Kota Bandung juga dipastikan berkoalisi di Pilwalkot Bandung," kata Deden.

Deden menyebutkan, kepastian koalisi Partai Golkar-Demokrat Bandung juga sudah diungkapkan Ketua DPD Demokrat Erwan Setiawan. "Kepastian koalisi ini sudah adanya proses administarsi politik dan komunikasi yang dilakukan bersama dengan Partai Demokrat," ungkapnya.

Sementara itu, Pengurus Soksi Partai Golkar Ali Hasan mengatakan, dirinya telah mendapatkan tugas dari DPD Golkar Jabar 11 untuk memenangkan pasangan Nurul Arifin-Chairul Hidayat. "Saya mendapatkan tugas dari DPD untuk mengawal dan memenangkan pasangan Nurul-Ruli. Kami akan bergerak bersama," ungkap dia.

Bakal Calon Partai Golkar Kota Bandung Nurul Arifin mengatakan, peringatan Hari Pahlawan ini diharapkan bisa menjadi perjuangan untuk membangun Kota Bandung menjadi lebih baik.

Calon Wakil Wali Kota Bandung dari DPD Partai Demokrat Kota Bandung Khairul Hidayat atau yang akrab dipanggil Ruli mengaku akan berjuang bersama Nurul Arifin untuk membuat Kota Bandung menjadi lebih baik. Dia menyebutkan, DPP melalui Sekjen Demokrat sudah mengeluarkan keputusan untuk mengusung maju sebagai calon wakil wali kota Bandubg periode 2018-2023.

Menurut dia, keputusan DPP Demokrat dalam memutuskan bakal calon yang akan diusung merupakan hasil dari konvensi demokrat. Dalam konvensi tersebut diikuti 4 kandidat. "Saya tahu kalau saya dapat peringkat ke 2 dari hasil survei konvensi dan Pak Yossi berada di posisi ke 1. Pak Yossi non kader dan saya kader. Tapi, ada mekanisme partai yang diyakini dalam keputusan ini," ujar dia.

Menurut dia, apa yang diusulkan DPD Demokrat Kota Bandung untuk mengusung Yossi Irianto maju di Pilwalkot sangat diapresiasi. Namun, keputusan DPP ternyata memutuskan lain. "Inilah politik. Keputusannya ada di DPP," tandasnya.

(wib)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2zt2OQc

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Koalisi Golkar-Demokrat Siap Menangkan Duet Nurul Arifin-Chairul Hidayat"

Post a Comment

Powered by Blogger.