Search

Kobaran Api Setinggi 300 Meter Bikin Panik Banjarnegara

BANJARNEGARA - Kobaran api setinggi 300 meter berasal dari tumpukan limbah gergaji kayu yang terbakar sempat membuat panik warga Banjarnegara, Senin (11/9/2017). Kebakaran hebat ini terjadi tidak sengaja saat salah seorang pekerja di lokasi penggergajian kayu hendak membakar sampah.

Namun, api dari pembakaran sampah menyambar tumpukan limbah gergaji kayu karena tiupan angin yang cukup kencang. Api dengan cepat menyambar dan membesar karena cuaca cukup panas akibat cuaca kemarau.

Petugas pemadam kebakaran dari Satuan POLPP menejunkan 3 unit mobil pemadam berisi 30.000 liter air untuk memadamkan kobaran api agar tidak merambat ke pemukiman. "Tiupan angin kencang menjadi kendala, apalagi saat ini musim kemarau," jelas Aris Sudaryanto Kasatpol PP Banjarnegara.

Setelah 1 jam kemudian api dapat dipadamkan.Tak ada korban jiwa dalam musibah ini. Petugas pemadam mengimbau warga untuk tidak bermain api saat musim kemarau.

(wib)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2xZWsUv

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kobaran Api Setinggi 300 Meter Bikin Panik Banjarnegara"

Post a Comment

Powered by Blogger.