Search

Batal Didukung, Deddy Mizwar Enggan Komunikasi dengan Gerindra Jabar

BANDUNG - Polemik penarikan dukungan terhadap pasangan Deddy Mizwar-Ahmad Syaikhu oleh Gerindra Jawa Barat diprediksi akan terus berlarut. Hal ini ditandai dengan penolakan Deddy Mizwar yang menolak menjalin komunikasi dengan Gerindra Jabar.

Wakil Gubernur Jabar itu mengungkapkan, dirinya tak akan menjalin komunikasi dengan DPD Gerindra Jabar. Menurutnya, komunikasi tak perlu dilakukan karena DPD Gerindra Jabar sendiri telah mencabut dukungan kepadanya.

"Udah ditolak ngapain ke sana. Enggak enak dong ditolak, masa maksa masuk dari sana," ungkap Dedi di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Kamis (28/9/2017).

Ketimbang menjalin komunikasi dengan DPD Gerindra Jabar, Deddy memilih menunggu sikap Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto yang telah berkomitmen mengusung dirinya dan Ahmad Syaikhu di Pilgub Jabar 2018.

Dedi pun mengaku, tak ingin masuk ke dalam polemik penarikan dukungan yang kini ramai diberitakan media massa. "Kita tunggu saja sikap Pak Prabowo, liatin saja. Menunggu, tapi berupaya di sisi lain," ujarnya.

Namun begitu, Deddy berharap DPP Gerindra dan DPP PKS kembali bertemu untuk membahas Pilgub Jabar 2018. Deddy akan menyerahkan sepenuhnya keputusan terkait pengusungan dirinya di Pilgub Jabar 2018 kepada para petinggi partai.

"Kita serahkan saja semua, saya tidak akan ikut campur, kecuali diminta pandangannya," katanya.

Disinggung isu mahar politik yang menimpa kandidat cagub Jabar lainnya Dedi Mulyadi, Deddy mengaku, dirinya tak pernah dimintai mahar politik. Bahkan, Deddy menjamin tak akan ada mahar politik yang diberikan dia kepada calon partai pengusungnya.

"Ke saya, alhamdulillah engga ada. Engga ada yang lakukan itu kepada saya. Alhamdulillah saya bebas dari hal-hal seperti itu," pungkasnya.

(nag)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2wmyUIl

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Batal Didukung, Deddy Mizwar Enggan Komunikasi dengan Gerindra Jabar"

Post a Comment

Powered by Blogger.