loading...
Banjir juga menerjang empat dusun serta ratusan hektare sawah di Kabupaten Tasikmalaya. Bahkan, di Kabupaten Kuningan, dari 14 desa yang tersebar di delapan kecamatan juga terdampak banjir dan longsor.
Terkait musibah banjir dan tanah longsor yang melanda Jabar, calon gubernur Jabar nomor urut 2 Tubagus (Tb) Hasanuddin menyampaikan keprihatinannya.
"Saya turut prihatin, semoga saudara-saudara kita yang mendapat musibah banjir diberikan kesabaran," ungkap Kang Hasan, sapaan akrabnya saat dihubungi, Jumat (23/2/2018).
Menurut Kang Hasan, persoalan banjir dan tanah longsor tak lepas dari manajemen air permukaan yang tidak baik. Sebab, kata Kang Hasan, seharusnya air permukaan bisa diserap oleh tanah dan sebagian lagi mengalir ke sungai.
"Ada tiga bagian yang harus dilakukan untuk menanggulangi banjir dalam jangka pendek dan panjang," tuturnya.
Pertama, di bagian hulu sungai atau gunung harus dibuat embung-embung penahan aliran air. Kedua, sungai harus dinormalisasi melalui pengerukan sedimentasi dan pembebasan daerah sempadan sungai.
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2EMcsNa
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jabar Dilanda Banjir-Longsor, Tb Hasanudin Paparkan Strategi Penanganannya"
Post a Comment