Kasubbag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspitalena membenarkan, berdasarkan data dari Polsek Tanjungsari, jumlah total korban jembatan putus akses masuk obyek wana wisata penangkaran rusa mencapai 37 orang.
"Satu orang atas nama Neni asal Bekasi meninggal dunia diperjalanan saat hendak di rujuk ke RSUD Cileungsi," kata AKP Ita, Senin (01/01/2018).
Dia menambahkan, saat ini petugas di lapangan masih melakukan proses pendataan, sehingga tidak menutup kemungkinan jumlah korban bertambah.
"Di lokasi masih ramai, ditambah lagi ada keluarga korban jadi, semakin ramai. Tapi setelah di cek oleh Kapolsek dan digabung dengan buku besar dan kecil jumlah korban total 37 orang, satu orang meninggal, untuk sementara itu," katanya .
Diberitakan sebelumnya, jembatan gantung bambu sepanjang 50 meter di lokasi akses wana wisata pendidikan penangkaran rusa Cariu, Kampung Giri Jaya, Desa Sirna Rasa, Tanjungsari, Kabupaten Bogor milik Perum Perhutani ambruk, 37 orang mengalami luka.
(pur)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2lB2dCQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Korban Jembatan Ambruk Capai 37 Orang, Satu Warga Bekasi Meninggal"
Post a Comment