Menurut As, karena percekcokan dia emosi dan melempar korban. "Saya sangat menyesal dan tidak ada niat membunuh," ujarnya, Kamis (18/1/2018) di Halaman Mapolres Kulon Progo, DIY.
Menurut As, sebelum kejadian, dia berjalan-jalan dan berduaan dengan korban. Apalagi, hubungan mereka juga sudah diketahui oleh orang tua korban. "Setelah membunuh saya juga menangis, menyesali kejadian," jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, misteri kasus pembunuhan Sri Iswanti (22), perempuan yang mayatnya ditemukan warga dalam sumur di lahan pesisir Pantai Glagah, Temon, Kulon Progo, DIY, akhirnya terkuak. Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Kulon Progo menangkap As (43), pacar korban yang telah berkeluarga.
"Pelaku ini sudah lima tahun berpacaran dengan korban meski dia sudah berkeluarga," kata Kapolres Kulon Progo AKBP Irfan Rifai saat jumpa pers di Halaman Mapolres Kulon Progo, Kamis (18/1/2018). (Baca juga: Update Penemuan Mayat Perempuan dalam Sumur, Polisi Tangkap Pelaku).
(zik)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2FPmiyI
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Habisi Kekasih Gelap, As Menangis"
Post a Comment