Kapolres Tapsel AKBP M Iqbal mengatakan, tiga personel tersebut adalah AKP Darwin Rambe. ”Pak Darwin ini salah satu korban yang mengalami luka serius dan sekarang sudah dirawat disalah satu rumah sakit di Padangsidimpuan,”ujarnya kepada SINDOnews ketika menjenguk korban yang dirawat di RSUD Sipirok.
Selain berpangkat AKP, dua personel berpangkat Bripda juga menjadi korban. Keduanya bernama Rizki Rambe dan Ali Mustafa. Menurutnya, ketiga personel itu sudah mendapatkan perawatan medis, sehingga tidak ada luka yang serius. ”Mereka sudah mendapatkan perawatan medis, sementara AKP Darwin Rambe masih menjalani perawatan,”ujarnya.
Untuk biaya perobatan seluruh korban Bus ALS maut itu, Kapolres menyebutkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pemerintah. ”Saya sedang berkoordinasi, sehingga para korban baik yang meninggal dunia, luka berat dan ringan dapat bantuan biaya perobatan,” imbuhnya.
Dia menegaskan, berdasarkan hasil penyelidikan sementara, kecelakaan itu terjadi akibat adanya kerusakan salah satu alat (stir), sehingga sopir tidak bisa mengendalikan kecepatan bus. Selain itu, berdasarkan keterangan saksi (kernet), sopir juga mengantuk.
(rhs)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2A11Zhx
Bagikan Berita Ini
0 Response to "3 Personel Brimob Jadi Korban Kecelakaan Bus ALS Maut"
Post a Comment