"Untuk pengamanan arus mudik ini kita juga menggandeng Dinas Kesehatan Demak. Jadi semua puskesmas di sepanjang jalur pantura buka 24 jam penuh. Demikian pula layanan ambulans juga siap melayani," kata Kabag Ops Polres Demak Kompol Sutomo, Kamis (31/8/2017).
Menurutnya, terdapat dua pos pengamanan (pospam) yang disiagakan di sepanjang jalur pantura. Masing-masing pospam ditempatkan 60 personel yang bersiaga secara bergantian. Penerjunan anggota polisi dan petugas kesehatan dilakukan mulai 31 Agustus hingga 4 September 2017.
"Pengamanan ini kita lakukan untuk menjamin kelancaran arus mudik. Di jalur pantura maupun selatan telah kita petakan penempatan anggota. Sedangkan untuk titik rawan macet berdasarkan arus mudik lebaran Idul Fitri terdapat di Pasar Karangawen. Tapi kita prediksi untuk arus mudik kali ini tidak seramai kemarin.
(zik)
Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2eGVIMm
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Puskesmas dan Ambulans Siaga Selama Arus Mudik Idul Adha"
Post a Comment