Search

Jelang Idul Adha, Tiga Jabatan Kapolsek di Sidoarjo Diserahterimakan

SIDOARJO - Tiga jabatan kapolsek di jajaran Polresta Sidoarjo, Jawa Timur, diserahterimakan dari pejabat lama ke pejabat baru, Kamis (31/8/2017). Pejabat baru diminta lebih semangat dan inovatif.

Tiga kapolsek baru itu adalah Kapolsek Krian yang sebelumnya dijabat Kompol Widjanarko diserahterimakan ke pejabat baru Kompol Saibani, Kapolsek Buduran yang sebelumnya dijabat Kompol Saibani diserahterimakan ke pejabat baru Kompol Hery Mulyanto, dan Kapolsek Porong yang sebelumnya dijabat Kompol Hery Mulyanto diserahterimakan ke pejabat baru Kompol Adrial.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Himawan Bayu Aji yang memimpin kegiatan serah terima jabatan tiga kapolsek tersebut mengatakan, mutasi atau pergantian jabatan kapolsek itu merupakan upaya untuk penyegaran organisasi agar bisa lebih optimal dan berinovasi dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai kapolsek.

Diharapkan pejabat baru bisa segera menyesuaikan dan melakukan tugas dan fungsinya, seiring adanya peringatan Idul Adha dan libur panjang.

"Saya minta kepada kapolsek yang baru untuk bisa lebih semangat dan inovatif untuk mengembangkan dan menjaga kamtibmas di lingkungan wilayah kerjanya," ujar Himawan Bayu Aji.

(zik)

Let's block ads! (Why?)



Pengen baca lanjutan nya buka link di samping : http://ift.tt/2xzPYvn

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jelang Idul Adha, Tiga Jabatan Kapolsek di Sidoarjo Diserahterimakan"

Post a Comment

Powered by Blogger.